KEPITING GUMBO SUP PEDAS SHEVICA

Shevica Gafur. (dok; Pribadi)


Kepiting Gumbo Sup Pedas. (dok: Dapur RX)

Hello Mommy muda, kakak-kakak cantik dan sahabat sejati Pena Dijah di mana pun berada, semoga kalian semua sehat dan bahagia selalu. Hari ini, Pena Dijah menyajikan masakan Kepiting Gumbo Sup Pedas, kiriman Dapur RX dibuat langsung Coach Ontology Shevica Gafur dari Amerika.

 

Penasaran kan, Mom?

Ayo kita intip, apa saja racikannya!!


Bahan- bahan:

-13 sendok makan daging kepiting dengan cangkangnya.

-2 ikan dori fillet atau ikan putih lainnya, di potong 5 bagian

-1 daging sosis, di potong diagonal

-1/2 kg udang sedang

-3 daun bawang di rajang halus

-11/2 bawang putih, dicacah halus.

-1 mangkok sedang okra / bendi ( sejenis oyong ) di potong tiga bagian. Okra adalah makanan kesenangan bangsa Turki, Iran, Jazirah Arab, Maroko dan Jepang.

-1 bawang bombai dipotong dadu.

-1 cabe keriting merah, di iris halus.

-1 sendok makan minyak zaitun

-0.70 liter air mineral

-1/2 kaleng tomat atau 2 tomat besar, di potong kecil dadu.

-1/8 ikat daun seledri, di iris halus

-garam dan merica

 

Saus Roux:

-7 sendok makan minyak alpukat / kelapa

-5 sendok makan tepung almond

-5 sendok makan tepung bebas gluten

 

Caranya:

1. Sediakan panci kecil untuk membuat saus Roux, dengan menuangkan minyak ke panci dengan api sedang, masukkan ke dua tepung yang sudah di campur menjadi satu ke dalamnya. Di aduk- aduk sampai warna coklat caramel kemudian masukkan udang di masak 3 menit dan angkat.

2. Di panci besar dengan api sedang, masukkan minyak zaitun, bawang bombai, potongan sosis, cabe  sampai sosis setengah matang, tambahkan potongan okra, masaklah selama dalam waktu 5- 7 menit.

3. Dilanjutkan dengan memasukkan tomat, bawang putih, di aduk -aduk 2 menit dan tambahkan air, garam dan merica.

4. Masukkan campuran udang saus Roux ke dalam kuah tomat. Masaklah selama 3-5 menit kemudian masukkan daging kepiting dan ikan fillet, kecilkan apinya masak sampai semuanya matang sekitar 5-10 menit.

5.Taburkan irisan daun bawang dan daun peterseli. Siap di hidangkan bersama nasi basmati, kukus bunga kol atau roti sourdough.


Catatan:

Roux adalah tepung yang dimasak dengan lemak dan digunakan sebagai bahan pengental saus. Biasanya jumlah tepung dan lemak yang dipakai jumlahnya sama dalam hitungan beratnya. Lemak yang digunakan biasanya berupa mentega yang dicairkan atau bisa juga dengan minyak goreng biasa. Tepung biasa dimasukkan pada mentega yang sudah mencair di wajan, kemudian diaduk-aduk sampai halus dan berubah warna menjadi coklat.

Roux. (Foto: Ist)

Gumbo adalah sejenis hidangan yang berasal dari Louisiana oleh orang-orang kreol Louisiana pada abad ke-18. Hidangan ini umumnya terdiri dari kuah kaldu, bendi, daging atau kerang-kerangan, pengental, dan sayur-sayuran seperti seledri, paprika, dan bawang bombai

Hidangan ini merupakan percampuran bahan-bahan dan praktik memasak dari berbagai budaya, termasuk Afrika Barat, Prancis, Spanyol, Jerman, dan Choctaw (penduduk asli Amerika).

 

 

 

 

 

 





Comments

Popular posts from this blog

KAMBING GILING SAOS TOMAT CAYENNE SHEVICA

BURGER MEXICO

UDANG TAHU RAGI GIZI JAMUR DENGAN KUKUS BUNGA KOL